Latest News
Thursday 3 November 2016

Dilepas Keluarga, 1.000 Warga Padang Demo 4 November ke Jakarta

Sejumlah keluarga melepas anggota keluarga mereka yang berangkat ke Jakarta untuk demo 4 November 2016 besok.Foto/MNC Media/Wahyu Sikumbang


BATAMHARIINI.COM - Sebanyak 1.000 orang dari Sumatera Barat berangkat ke Jakarta untuk ikut dalam demo pada Jumat, 4 November 2016 besok. Ribuan orang ini berangkat secara bertahap menggunakan bus, mobil pribadi dan pesawat terbang.

Pada, Rabu, 2 November 2016 malam tadi, sebanyak 130 warga Bukittinggi, Sumatera Barat, berangkat menuju Jakarta menggunakan sejumlah bus. Ratusan orang yang berangkat ini dilepas oleh anggota keluarga di titik pemberangkatan di Masjid Al-Ikhlas, Pasar Aur Kuning, Bukittinggi, Sumatera Barat.

Koordinator Aksi Forum Masyarakat Minangkabau Abu Dzaky mengatakan, ratusan warga ini berinisiatif untuk ke Ibu Kota demi bergabung bersama umat Islam di Jakarta menuntut Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) ditangkap karena telah menistakan agama Islam.

"Setelah sampai di Jakarta, rombongan langsung bergabung dan mengadakan aksi menuntut penegakan hukum terhadap penistaan agama yang dilakukan Ahok," kata Abu kepada wartawan, malam tadi.

Koordinator Aksi Sumatera Barat Irfianda Abidin mengungkapkan, secara keseluruhan sebanyak 1.000 warga Sumatera Barat telah berangkat ke Jakarta untuk ikut bergabung pada aksi 4 November 2016 besok. "Mereka berangkat secara bertahap. Catatan kami 1.000 umat ini berangkat menggunakan 17 bus, dan 24 minibus," ujarnya.

Keberangkatan ribuan umat Islam ini juga dilepas langsung Ketua Fatwa MUI Sumbar Gusrizal Gazahar."Keberangkatan hingga kembali pulang rombongan menggunakan jalur darat diperkirakan akan menghabiskan waktu selama delapan hari termasuk dalam perjalanan," ujar Gusrizal..

SUMBER : SINDONEWS
  • Facebook Comments
Item Reviewed: Dilepas Keluarga, 1.000 Warga Padang Demo 4 November ke Jakarta Rating: 5 Reviewed By: idvan